Diskominfotik Banjarmasin Siapkan Admin Unggul Kelola Aduan Warga



Banjarmasin - WartaPutraBalangan. Com, Pemerintah Kota Banjarmasin melalui Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfotik) melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) Lapor bagi Admin Penghubung di lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin, Kamis (06/11).

Kegiatan yang berlangsung di Sekretariat Bersama Khatib Dayan Banjarmasin itu dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Informasi Publik Diskominfotik, Hj. Nurbaiti, dan dihadiri oleh Perwakilan Ombudsman RI, Rizkahana Yuliansari serta Pranata Humas, Arbain, S.Kom yang turut menjadi narasumber. Seluruh Admin Penghubung SP4N Lapor dari perangkat daerah di lingkup Pemerintah Kota Banjarmasin hadir mengikuti kegiatan tersebut.

Pada kesempatan itu, mewakili Kepala Dinas, Kabid Informasi Publik Hj. Nurbaiti menuturkan bahwa pelaksanaan Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para admin penghubung dalam mengelola sistem pengaduan masyarakat melalui SP4N Lapor.

“Tujuan bimtek hari ini adalah untuk menambah pengetahuan dan wawasan para admin terhadap prosedur pengelolaan serta penginputan laporan pengaduan masyarakat yang lebih adaptif. Selain itu, kegiatan ini juga untuk memperkuat komitmen bersama antar-admin penghubung dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik kita,” ungkapnya.

Ia menambahkan, seiring dengan diresmikannya sejumlah puskesmas baru di Kota Banjarmasin, maka dibutuhkan pula pembekalan bagi admin baru agar dapat menjalankan tugasnya sesuai standar dan prosedur yang berlaku.

“Harapannya, para admin mampu mengelola SP4N Lapor sesuai ketentuan yang ada, sehingga setiap aduan masyarakat dapat menjadi umpan balik untuk perbaikan pelayanan publik menuju kesejahteraan masyarakat. Ini sejalan dengan visi-misi Wali Kota Banjarmasin, yaitu Banjarmasin Maju Sejahtera,” jelasnya lagi.

Disisi lain, salah seorang peserta yang juga Admin Penghubung SP4N Lapor, Hairuddin, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan tersebut.
"Alhamdulillah, kegiatan bimtek hari ini sangat bagus dan menambah wawasan bagi kami, baik admin lama maupun yang baru. Materi yang disampaikan sangat terstruktur dan mudah dipahami,” ujarnya.

Ia juga berharap agar pelatihan seperti ini dapat terus ditingkatkan di masa mendatang. “Ke depan, akan lebih baik jika ada pelatihan lanjutan agar kami semakin memahami cara input data yang benar dan bagaimana menyampaikan aduan masyarakat secara tepat. Tadi juga ada hal baru yang kami pelajari, seperti format aduan melalui SMS,” tambahnya.

Melalui kegiatan ini, Diskominfotik Banjarmasin berharap seluruh admin penghubung dapat berperan aktif dalam memperkuat sistem pengelolaan aduan masyarakat, agar pelayanan publik yang responsif, transparan dan berorientasi pada kepuasan masyarakat dapat terwujud.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama